Kamis, 21 Maret 2024 pukul 09.00 WIB, bertempat di Aula Jaksa Agung RI R. Soerapto, Lantai IV Kejaksaan Tinggi Jambi, Kepala Kejaksaan Negeri Jambi, M.N. Igratubun, SH.MH beserta Kasi Pidsus Kejari Jambi, Soemarsono, SH.MH dan Kasubagbin Kejari Jambi, Paini, SH mengikuti Pelaksanaan Pra Musyawarah Rencana Pembangunan (Musrenbang) Kejaksaan Tinggi Jambi Tahun 2024.
Kegitan tersebut dipimpin secara langsung oleh PLT. Kepala Kejaksaan Tinggi Jambi, Enen Saribanon, SH.MH dan diikuti oleh para Asisten Kajaksaan Tinggi Jambi beserta Koordinator, para Kepala Kejaksaan Negeri dan Cabang Kejaksaan Negeri, Kepala Seksi, Kasubug Pembinaa di Wilayah Hukum Kejaksaan Tinggi Jambi.
Kepala Seksi Intelijen Wesli Sirait, S.H., M.H menjalsakan bahwa sebelumnya telah dilaksanakan kegiatan Rapat POKJA Penyusunan Draf Rencana Kerja Anggaran Tahun 2025 terkait pembahasan POKJA 1 sampai dengan 6 secara daeing, yang telah dilaksanakan dua hari, dimulai dari hari ini Selasa, 19 Maret 2024 sampai dengan Rabu, 20 Maret 2024.
“dalam Musyawarah tersebut setiap bidang yang dibentuk dalam 6 kelompok kerja (pokja) juga menyusun draf rencana kerja dan anggaran seluruh satuan kerja Kejaksaan Tinggi Jambi untuk 1 tahun kedepan, sesuai dengan ketersediaan anggaran yang ditetapkan pada pagu indikatif Kejaksaan.” pungkasnya