Pada Hari Jumat tanggal 17 September 2021 Kepala Kejaksaan Negeri Sidoarjo menghadiri Undangan Hari Lalu Lintas Bhayangkara ke – 66 Tahun 2021 dengan tema “Polantas Yang Presisi, Tangguh Dan Tumbuh Di Era Kenormalan Baru” yang dilaksanakan sekitar pukul 08.30 Wib bertempat di Monumen Jayandaru Alun Alun Sidoarjo. Acara tersebut diisi dengan kegiatan Vaksinasi dan pengangkatan orang tua asuh bagi anak yatim piatu yang terdampak Covid – 19.